Senin, 20 Januari 2020

Kearifan lokal budaya Desa Sendangagung Jeruk

 Kearifan lokal budaya ketoprak






Ketoprak kridho Mudho sondong majeruk, ketoprak ini adalah sebuah kesenian tradisional yang berasal dari desa jeruk kec.kaliori kab.rembang.

Ketoprak biasanya bercerita tentang wayang atau lebih kita kenal dengan cerita Ramayana.

Ketoprak juga memiliki banyak peran atau bagian yaitu tarian gambyong, cerita Ramayana,perang,joget/mban,lelucon/dagel,dan masih banyak lagi bagiannya.

Ketoprak ini dipimpin oleh bapak Lukito.
Konon Ketoprak ini ada yang menjaganya ,dia adalah makhluk gaib yaitu Mbah sondong.

Jika kita berkata atau punya niat untuk mementaskan ketoprak ini dirumah kita,tetapi kita tidak jadi untuk mementaskanya sebuah musibah besar atau kesialan akan menimpa kita.maka dari itu jangan pernah main main dengan ucapan kita.

Tugas kita sebagai anak muda harus tetap melestarikan budaya ketoprak ini agar kelak tetap dikenal oleh anak cucu kita.

Demikian sedikit cerita artikel wawasan saya tentang budaya ketoprak, apabila ada salah kata saya pribadi mohon maaf, wassalamu'alaikum wr.wb.












Selasa, 14 Januari 2020

Ereng ereng





Ereng ereng adalah salah satu makanan/ cemilan khas daerah kecamatan sumber kabupaten rembang yang bahan bakunya adalah ketela pohon.


Cara pembuatanya adalah awalnya ketela pohon dipisahkan dari kulitnya, kemudian dikeringkan dibawah sinar matahari sampai benar benar kering,kemudian diselep diubah agar menjadi tepung ,setelah menjadi tepung dilanjutkan membuat adonan dengan resep rahasia dari pembuat ereng ereng masing masing dan kemudian tahap terakhir adalah adonan tersebut dibuat sesuai keinginan tetapi pada umunya bentuk dari ereng ereng adalah bulat dan ditengah terdapat garis seperti roda yang ada garis tengah,kemudian goreng sampai matang. 


Ereng ereng merupakan makanan yang sangat sehat karena terbuat dari bahan baku yang alami yaitu ketela pohon dan bahan alami lainya tanpa bahan pengawet.walaupun terbuat dari bahan alami tetap saja kalah saing dengan makanan lainya dizaman sekarang.
Mereka lebih memilih makanan yang lebih modern dan memilih meninggalkan makanan tradisional dari daerahnya sendiri.

Tugas kita agar ereng ereng tetap ada dan tidak kalah saing dengan makanan modern lainya adalah kita harus mulai melestarikan dan memperkenalkan ke sosial media atau juga bisa dengan menambah variasi rasa sehingga pembeli tidak bosan dengan rasa yang itu itu saja.

Demikian sedikit wawasan dari saya,apabila ada salah kata saya mohon maaf 
Wassalamu'alaikum wr.wb